Pemerintah Kabupaten Gunungkidul tergabung dalam Program Gerakan Menuju 100 Smart City pada tanggal 15 Mei 2019 diawali dengan penandatangan Nota Kesepahaman (MOU) antara Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika dengan Bupati Gunungkidul tentang Implementasi Gerakan Menuju 100 Smart City Kabupaten Gunungkidul. Pada perkembangannya hingga saat ini, Implementasi Program Smart City di Kabupaten Gunungkidul telah melahirkan berbagai inovasi yang mendukung pembangunan dan kepentingan masyarakat. Implementasi Smart City Kabupaten Gunungkidul dilaksanakan melalui kolaborasi dan integrasi antar dimensi Smart City untuk menciptakan terobosan inovatif yang efisien dan efektif. Pengembangan Smart Branding yang didukung oleh potensi sektor pariwisata dan sektor budaya yang menjadi fokus Kabupaten Gunungkidul dalam implementasi program smart city. Potensi budaya dan tradisi yang dimiliki Kabupaten Gunungkidul merupakan pendukung pengembangan Smart Society. Integrasi antara potensi pariwisata, kekayaan budaya, dan partisipasi masyarakat menjadi fondasi kuat bagi perkembangan Gunungkidul sebagai sebuah Smart City yang berkelanjutan.